Cisco System inc. merupakan
perusahaan global dalam bidang telekomunikasi yang didirikan pada tahun 1984.
Cisco System(Cisco) menjual jaringan dan komunikasi teknologi, peralatan dan
pelayanan untuk transportasi data, suara, dan video ke seluruh dunia. Produk
perusahaan dan pelayanan terdiri dari beberapa kategori diantaranya adalah
router, switch, network access, IP telephone, keamanan, jaringan fiber optic,
jaringan data center, jaringan via sinyal, jaringan untuk rumah, dukungan layanan
teknis dan pelayanan jaringan.
Visi dan Misi dari Cisco System Inc. yaitu “mengubah bagaimana
cara hidup, bekerja, bermain, dan belajar”. Selain visi, Cisco System Inc. juga
mempunyai slogan yaitu “Selamat datang ke dunia jaringan”(Welcome to the human
network). Cisco adalah salah satu produk untuk teknologi informasi nomor satu
di dunia, terutama untuk system, perangkat keras jaringan, serta
telekomunikasinya.
Penerapan : Cisco menyediakan produk yang ditujukan kepada
corporate bisnis, institusi umum, perusahaan telekomunikasi, dan segala jenis
ukuran bisnis, bahkan samapi ke rumah-rumah. Perusahaan cisco juga menyediakan
produk yang digunakan untuk mengantar data, suara, video untuk antar gedung,
antar kampus, dan seluruh dunia. Model pengelolaan bisnis cisco lebih ke
globalisasi dan termanagemen melalui 4 bagian negara, yaitu : Canada, Eropa,
Asia Pasifik, dan Jepang.
Produk
cisco routing menawarkan fitur yang terdepan untuk menaikkan kemampuan system,
keamanan, kestabilan, dan performa yang baik dalam pengiriman data informasi.
Teknologi routing diciptakan untuk internet dan intranet. Router digunakan
untuk menyambungkan beberapa jaringan komputer, dan mengantarkan informasi.
Perusahaan Cisco menawarkan beberapa penawaran untuk perusahaanyang bergerak di
bagian infrastruktur jaringan, untuk ISP(Internet Service Provider) dan
perusahaan besar yang menggunakan router untuk diakses oleh semua orang.
Produk
cisco switching menyediakan bermacam-macam model koneksi yang digunakan oleh
pelanggan. Kumpulan komputer dan server untuk semua jenis jaringan, seperti
LAN(Local Area Network), MAN(Metropolitan Area Network), dan WAN(Wide Area
Network). Selain itu, cisco juga menawarkan produk dan pelayanan melalui
jaringan komputer serta komunikasi. Kategori dari produk dan pelayanan yang
ditawarkan termasuk aplikasi pelayanan jaringan, jaringan rumah, perusahaan
kecil, jaringan optik, keamanan jaringan data center, komunikasi, sistem video,
dan teknologi wireless.
Aktualisasi : Pada tahun 1997, menurut Fortune 500, Cisco
termasuk ke dalam lima besar perusahaan
dalam pengembalian revenue dan pengembalian asset. Dan pada tanggal 17 Juli
1998, kapitalisasi Cisco melebihi $100 miliar. Beberapa pengamat industri
memprediksikan Cisco akan masuk dalam 3 perusahaan yang dominan bersama
Microsoft dan Intel untuk membentuk revolusi digital.
Bentuk
strategi bisnis Cisco adalah bagaimana cara untuk menggabungkan dua
perusahaan(merger/akuisisi) menjadi satu kekuatan supaya dapat meminimalkan
persainagn global, seperti bagaimana cara menyamakan satu visi dan misi untuk
memperoleh suatu keuntungan bisnis.
Cisco
membentuk suatu revisi perencanaan bisnis yang terfokus pada empat area,
meliputi : menyediakan suatu solusi bisnis, membuat sebuah proses akuisisi,
menggambarkan industry networking software protocol, dan membentuk strategi
dalam kemitraan. Cisco melakukan perubahan-perubahan untuk segera mengikuti
revolusi teknologi informasi agar dapat mengendalikan segala aspek perubahan
dalam teknologi informasi.
Cisco
juga melakukan perubahan desentralisasi yang membuat Cisco lebih dekat dengan
customer dan membuat suatu komunikasi bebas antar team dan mengarah pada paham
desentralisasi yang menjadi jalan bagi pertumbuhan bisnis yang lebih fleksibel
dan bisa lebih mempererat ikatan perusahaan dengan customer. Saling berbagi
pengetahuan, sharing knowledge dalam teamwork yang merupakan internal
knowledge.
Selain
itu, Cisco System juga memaparkan evolusi arsitektur yang membantu dunia usaha
untuk memenuhi kebutuhan akan mobilitas sekaligus bertransformasi dari jaringan
nirkabel tradisional ke mobilitas bisnis generasi selanjutnya. Mobilitas bisnis
selanjutnya adalah kemampuan mentransformasikan cara melakukan bisnis dengan
memberdayakan kolaborasi secara lebih luas dan meningkatkan produktivitas ke
tingkatan lebih tinggi. Pemaparan ini merupakan bagian dari Cisco Motion yaitu
visi inovatif Cisco akan mobilitas bisnis yang terwujud pada berbagai solusi
untuk mengintegrasikan perangkat mobile, aplikasi, keamanan jaringan dan system
yang berbeda ke dalam platform tunggal.
Sebagai
perwujudan dari visi Cisco Motion adalah Cisco 3300 Series Mobility Services
Engine(MSE). Platform berbasis aplikasi ini menawarkan Application Programming
Interface(API) terbuka untuk mengkonsolidasikan dan mendukung berbagai layanan
mobile, baik melalui jaringan berbasis kabel maupun nirkabel. Cisco meluncurkan
4 perangkat lunak bersamaan dengan MSE yaitu Cisco Context-Aware Software,
Cisco Adaptive Wireless Intrusion Prevention System(IPS), Cisco Secure Client
Manager, dan Cisco Mobile Intelligent Roaming. Cisco MSE dan perangkat lunaknya
terintegrasi dengan portofolio Cisco Unified Wireless Network, Cisco Unified
Communications Manager dan perangkat lain yang mendukung Cisco, untuk
memungkinkan pencapaian kualitas sistem mobilitas di perusahaan.
Cisco
Context-Aware Software mulai tersedia bulan Juni 2008. Cisco Unified Wireless
Network Software Release 5.1 tersedia bulan Mei 2008, dan disertakan dengan
fitur mobilitas baru serta dukungan untuk arsitektur mobilitas. Cisco Adaptive
Wireless IPS Software dan Cisco Mobile Intelligent Roaming Software tersedian
pada paruh kedua 2008 dan Cisco Secure Client Manager Software tersedia pada
paruh pertama 2009.
Cisco
menerapkan teknologi borderless network yang bertujuan agar perusahaan dapat
terhubung dengan siapapun, dimanapun, dan dengan perangkat apapun secara andal,
aman, dan mulus. Dalam ajang Cisco Summit 2010 “Shape Your Borderless
Enterprise”, Managing Director Cisco Indonesia, Sanjay Rohatgi, mengatakan
teknologi borderless network ini mendobrak halangan untuk menghubungkan orang
dengan berbagai informasi dimanapun dan kapanpun.
Salah
satu teknologi Borderless Network yang paling banyak digunakan di Indonesia
adalah Cisco TelePresence. Dan biasanya layanan tersebut dipakai para kepala
daerah untuk berkomunikasi dengan pejabatnya.
Teknologi
tanpa batas ini, menurut Sanjay sangat efektif digunakan di Indonesia karena
memiliki wilayah yang sangat luas. Khususnya di sejumlah kota besar, seperti
Jakarta dan Surabaya, teknologi tersebut memungkinkan setiap orang untuk saling
terhubung tanpa harus bertemu di suatu tempat.Pada Cisco Summit 2010 ini, Cisco
memamerkan portofolio routing, switching, security, dan nirkabel terbaru
termasuk di dalamnya Cisco Catalyst 4500 E-Series serta platform modular yang
banyak dipakai di dunia industry, seperti router Cisco ASR 1001, Cisco ASA
5585-X Adaptive Security Appliance, dan sebagainya.
Cisco
mengumumkan solusi dalam teknologi jaringan enterprise untuk menjawab tantangan
konektivitas dan distribusi teknologi semakin meningkat. Hasil dari penelitian
dan pengembangan Cisco selama bertahun-tahun itu bisa mengelola hingga ratusan
perangkat, bahkan diharapkan bisa mengelola satu juta perangkat di tahun 2020.
Dengan
membangun jaringan yang lebih intuitif, Cisco menciptakan platform yang lebih
cerdas dengan keamanan yang tak tertandingi dan ke depannya mampu mendorong
kemajuan bisnis serta menciptakan peluang baru untuk pelaku bisnis maupun
organisasi dimana saja. Pendekatan yang dilakukan Cisco mampu menciptakan
sistem berdasarkan intuisi dengan kemampuan untuk terus menerus belajar,
beradaptasi, melakukan otomasi sekaligus melindungi, dan mengoptimalkan
operasional jaringan serta mempertahankan diri dari ancaman yang terus
berevolusi.
Sejauh
ini, 75 dari perusahaan dan organisasi global terdepan telah menjalankan uji
coba awal solusi jaringan generasi berikutnya dari Cisco, termasuk DB Systel
GmbH, Jade University of Applied Sciences, NASA, Royal Caribbean Cruises Ltd.,
Scentsy, UZ Leuven, dan Wipro.
Cisco
System telah mengenalkan konsep smart cities dalam acara “World of Solutions
Cisco Live” di Las Vegas, California, Amerika Serikat pada tanggal 26-29 Juni
2017. Kota pintar tersebut melibatkan teknologi digital di semua lini
kehidupan. Seperti, layanan transportasi dan kesehatan.
Pameran
kota pintar sector transportasi itu berada di jantung area Cisco Campus.
Sedangkan layanan kesehatan, seperti klinik pintar berada di bagian industri
digital yang diisi lebih dari 300 mitra Cisco. Beberapa diantaranya teknologi
aplikasi yang mampu memangkas antrean dan cara komunikasi antara dokter dan
pasien.
Cisco
juga memamerkan mobil pintar lewat sebuah sistem komunikasi yang ditanam di
sebuah kendaraan. Sistem ini memungkinkan mobil tersebut membaca kinerja dan
kondisi setiap bagian mesin. Data yang dikumpulkan kemudian disalurkan ke
pengemudi atau pusat kendali. Selain itu, mobil pintar ini juga mampu menangkap
data seperti informasi tentang cuaca atau data kondisi si pengemudi. Mesin
komunikasi diperkenalkan sebagai generasi kedua yang sudah dipasarkan setahun
belakangan.
Tim
Cisco melakukan sebuah demo ketika cuaca buruk dengan kabut yang menutupi
jalan. Informasi yang didapat cepat disebarkan ke pengguna jalan dan bahkan ke
infrastruktur pendukung sperti palang penutup jalan. Kemampuan ini dianggap
merevolusi system yang ada sebelumnya terkait distribusi data cuaca.
Makasih kawand infonya
BalasHapus